12.01.2022
MULAI DARI DIRI MODUL 2.3
10.31.2022
MULAI DARI DIRI MODUL 2.1
Saya Ritmha Candra Ariesha, saya
bertugas di SMP N 1 Kepahiang, sebagai guru Mapel Bahasa Indonesia. Saya
mengajar 4 kelas di kelas 7. Dalam masing-masing kelas yang saya ampu, ada
bermacam karakter anak yang saya temui. Dari berbagai latar belakang, minat dan
bakat yang berbeda. Hal ini membuat saya harus berpikir keras bagaimana
agar dalam keanekaragaman perbedaan yang ada, siswa harus tetap mendapatkan
materi pembelajaran sesuai dengan tingkatan dan kemampuan mereka pada
masing-masing kelas.
Seperti yang sudah saya pelajari
pada modul sebelumnya bahwa setiap anak adalah unik dan memiliki kodratnya
masing-masing. Sebagai guru saya berusaha menyediakan lingkungan belajar yang
menarik dengan menyediakan bermacam fasilitas sederhana yang dimiliki sekolah
serta menggunakan berbagai macam metode pembelajaran yang saya kuasai sebagai
bentuk tanggung jawab agar semua anak dipastikan dapat menerima pelajaran yang
saya ampu dengan baik.
Selain fasilitas dan metode yang saya terapkan, saya juga membuat Video pembelajaran untuk memudahkan mereka menyerap materi dan mengulang materi yang sudah dipelajari di sekolah, untuk dipelajari lagi di rumah dengan bantuan orang tua. Jika di kelas rendah, ada sedikit perlakuan berbeda kepada anak-anak yang belum lancar membaca dan menulis. Biasanya saya kelompokkan mereka agar lebih mudah pengorganisasian dalam belajar di kelas.
10.26.2022
Pendampingan Individu 1 Guru Penggerak
PELIMA CERIA KUJANG
Di kelas, saya menghadapi peserta didik kelas tujuh yang tidak semangat dalam pembelajaran materi menulis dan menceritakan kembali cerita. K...
-
Tujuan Pembelajaran Khusus CGP dapat menjelaskan pentingnya konsep pengambilan keputusan berbasis nilai-nilai kebajikan sebagai seorang pem...
-
HALAMAN 1 Pertanyaan Pemantik : 1. Apabila kita menganggap sebuah sekolah adalah sebuah ekosistem dengan faktor biotik dan abiotik yang ada ...
-
Alhamdulillah. Lega rasanya karena proses perjalanan Program Guru Penggerak (PGP) hampir mendekati akhir. Hari ini aku melaksanakan Pend...